Dalam dunia online, salah satu manfaat yang dapat kita ambil adalah pemasaran. Pemasaran dalam dunia online semakin banyak yang memperoleh efektivitasnya, mulai dari usaha kuliner rumahan hingga perusahaan besar. Dunia online memiliki jalur pemasaran yang cukup banyak. Artikel ini akan membahas beberapa cara mencari pelanggan baru di dunia online.

Cara Mencari Pelanggan Baru Dari Dunia Online

Beberapa cara mencari pelanggan baru di dunia online banyak tersedia diluar sana. Namun, para praktisi pemasaran harus memahami cara yang paling efektif sesuai praktik terbaik yang disarankan oleh para ahli digital marketing. Berikut beberapa cara mencari pelanggan baru dari dunia online yang juga telah di terapkan pada beberapa client digital marketing kami.

Membuat Landing Page

Langkah pertama dimulai dari sebuah landing page. Landing page adalah sebuah halaman yang berisi promosi produk atau jasa perusahaan anda. Anda dapat membuat landing page dengan cepat jika menggunakan jasa pembuatan website dari kami yang di lengkapi dengan genesis framework. Dengan website yang mendukung untuk pola kerja DevOps maka pekerjaan landing page dapat selesai dalam waktu hanya beberapa jam bahkan menit untuk siap anda promosikan pada beberapa saluran digital marketing.

divi landing page

Buatlah landing page yang menarik dan dapat mengarahkan pengunjung website untuk segera menghubungi anda. Gunakan grafis dan tombol call-to-action (CTA) untuk lebih memastikan efektivitas landing page anda dalam mendapatkan prospek dari calon pelanggan (qualified leads).

Nah .. sampai sini mending bikin landing page untuk bisnis Anda dulu yuk.. sebelum lanjut ka point-point berikutnya. Biar belajar sembari praktik.

Menulis Artikel

analisa keunikan konten dalam mencari pelanggan baru

keunikan konten sangat penting, selalu ukur keunikan konten artikel anda

Beberapa penelitian di dunia pemasaran online menemukan bahwa lebih dari 60% keputusan pembelian di dasarkan dari artikel yang mereka dapatkan. Artikel tersebut baik berada pada website perusahaan tersebut maupun dari website lain. Content marketing memberikan wawasan yang lebih bagi para calon pelanggan di luar sana. Ini merupakan salah satu cara memperoleh pelanggan baru di dunia online baik untuk pasar vertikal (B2B) maupun untuk retail.

Efektivitas content marketing berdasar dari keunikan dan keaslian tulisan tersebut. Dengan content marketing, anda dapat melakukan inbound marketing yakni dengan menargetkan ke segment tertentu dan mengarahkan mereka untuk melakukan permintaan atau pertanyaan seputar kebutuhan mereka. Lengkapi tulisan anda dengan call-to-action seperti formulir kontak untuk mendapatkan prospek berkualitas.

Konten baru di website anda dapat meningkatkan popularitas di mesin pencari Google dan Bing. Apalagi jika anda melakukan analisa kata kunci terlebih dahulu. Salah satu cara SEO paling efektif saat ini adalah dengan konten unik dan berkualitas yang selalu bertambah dan diperbarui dari hari ke hari.

Sebarkan ke Sosial Media

Setiap artikel baru yang anda buat, sebarkan ke beberapa situs sosial media. Ratusan juta pengguna internet di Indonesia selalu mengakses Facebook, Twitter, Google Plus. Untuk market B2B dapat ditambahkan LinkedIn sebagai sarana penyebaran informasi. Sebarkan jangan hanya sekali, tapi beberapa kali dalam jeda waktu beberapa hari.

Di Facebook, anda dapat menyebarkan artikel pada fanpage anda sendiri, atau melalui group FB yang berisi banyak anggota dan cara seperti ini dapat anda terapkan juga di Google Plus. Untuk di Twitter, gunakan hashtag yang sedang trend untuk mendorong jangkauan informasi anda.

E-Mail Marketing

Pada artikel yang anda buat, sertakan selalu opt-in untuk berlangganan artikel. Hal ini dapat dengan mudah anda buat jika menggunakan jasa pembuatan website kami. Integrasikan dengan Mail Chimp agar anda dapat memisahkan qualified leads dengan quantified leads.

Berdasar pengalaman kami, e-mail marketing akan lebih efektif jika buyer persona anda adalah pekerja kantoran. Mereka selalu memeriksa e-mail dari waktu ke waktu, namun tanpa set yang benar maka e-mail anda akan masuk ke folder spam. E-mail marketing memerlukan teknik terbaik untuk dapat efektif sebagai cara mendapatkan pelanggan baru dari dunia online.

Tawarkan Sesuatu Yang Gratis

Khusus untuk pasar B2B, anda dapat membuat sebuah penelitian dan memberikannya secara cuma-cuma. Siapapun dapat mendownload hasil penelitian anda, akan tetapi mereka harus mengisi e-mail dan nomor telepon. Hal ini sangat efektif dalam mendapatkan quantified leads yang kemudian dapat lanjutkan dengan e-mail campaign.

Contoh untuk hal ini adalah sebuah white-paper yang berisi informasi dan info grafis terhadap penelitian anda atau sekedar untuk menjelaskan sesuatu. Dalam sebuah white paper, anda dapat melakukan sosialisasi dan mendapatkan ikatan psikologis dari calon pelanggan. Jika penelitian anda berkenan bagi mereka, ketika timbul kebutuhan maka mereka akan lebih mengingat perusahaan anda ketimbang perusahaan yang memimpin pasar sekalipun.

Manfaatkan Presentasi Dalam Bentuk Video

Jika perusahaan anda berbasis produk teknis atau berbasis pengetahuan, akan sulit untuk menjelaskan poin-poin penting kepada calon pembeli. Tentu, Anda dapat memberi mereka brosur,  tapi ini hanya akan lebih mengena kepada mereka yang memang sudah paham sebagian. Pendekatan yang jauh lebih baik untuk menggunakan platform berbagi pengetahuan yang sesuai dengan konten kustom sangat di perlukan.

Menurut Penelitian Ilmu Jaringan Sosial, 65% dari populasi adalah pelajar visual. Oleh karena itu menggunakan video adalah cara terbaik untuk menampilkan produk Anda. Buat potongan singkat kurang dari dua menit, dengan jargon usaha anda.

Aktif di Quora

Quora.com adalah cara yang fantastis untuk menghasilkan lead, khususnya untuk produk teknis. Anda dapat menggunakan keahlian anda untuk menjawab pertanyaan yang relevan dengan produk Anda. Jika Anda melakukannya dengan baik, maka hal ini dapat menjadi advertorial ampuh untuk bisnis anda. Pembaca akan mengikuti link Anda ke situs web.

Di Quora, anda juga dapat mengajukan pertanyaan. Ajukan pertanyaan tentang masalah yang dapat di selesaikan dengan produk Anda. Anda akan segera menemukan calon pelanggan yang berusaha menjawab pertanyaan anda. Dengan cara mendapatkan pelanggan baru seperti ini, produk anda dapat semakin dikenal di kalangan pengguna.

Pemantauan Sosial Media

Social media listening dapat berguna untuk memantau siapa saja yang sedang membicarakan produk anda, atau produk sejenis. Twitter adalah cara sederhana untuk memantau percakapan dari para pengguna. Carilah kata kunci yang terkait dengan produk Anda, kemudian klik ikuti. Jika Anda mengikuti kembali, jangan lupa untuk mengirim pesan ucapan terima kasih dengan menawarkan sumber daya gratis. Tanggapi tweet di saat yang tepat, tawarkan saran dan informasi. Jangan mendorong produk Anda pada saat itu! Tunggu sampai mereka membuka jalur komunikasi pertama.

Ada beberapa aplikasi yang dapat memantau pembicaraan di twitter berdasar kata kunci anda tentukan. Kemudian, aplikasi tersebut akan otomatis mengikuti akun-akun yang sedang membicarakan hal tersebut, dan mengirim pesan inbox ke mereka setelah beberapa jam mereka mengikuti anda kembali.

Iklan Berbayar

Setelah melakukan 9 cara mendapatkan pelanggan baru tersebut diatas, barulah jalankan ikan. Ini dapat menajamkan target pemirsa sesuai pengalaman anda dalam mengerahkan kedelapan cara sebelumnya. Tentunya, ini juga dapat menghemat biaya iklan anda atau memperbesar ROI (Return on Investment) biaya iklan yang anda keluarkan. Efektivitas iklan yang anda lakukan dapat terukur dari berapa banyak leads yang masuk. Iklan berbayar dapat menjadi sarana yang bagus sebagai cara mendapatkan pelanggan baru, akan tetapi dapat menjadi pemborosan jika target kurang tajam.

Kesimpulan:

Dalam urusan digital marketing, kami melihat banyak perusahaan besar sedang berusaha melakukan transformasi digital. Digital marketing merupakan bagian tidak terpisahkan dalam hal transformasi digital. Banyak perusahaan besar kurang tepat dalam menempatkan strategi digital marketing, seperti mengeluarkan biaya milyaran rupiah pada iklan di televisi. Hal ini tentunya hanya mengakibatkan pemborosan, karena konversi pengunjung ke website sangat minim dan ini berarti konversi penjualan online juga sangat minim.

Untuk itu, para praktisi dan pimpinan perusahaan harus memahami bagaimana cara mendapatkan pelanggan baru dari internet untuk dapat meningkatkan penjualan. Tidak ada hal yang instan, semua perlu proses. Proses yang benar sesuai pengalaman dan praktik terbaik yang disarankan oleh para ahli dapat lebih memungkinkan efektivitas pemasaran digital anda.

Dengan jasa digital marketing, seluruh upaya anda akan memiliki pengukuran. Sehingga, dengan menjalankan seluruh proses tersebut, biaya promosi anda akan jauh lebih hemat dan efektif.

Konsultasi Gratis

Silahkan diskusikan permasalahan seputar masalah online anda bersama kami.

Pin It on Pinterest

Share This